Resep Membuat Bubur Pisang Halus Yang Bergizi Untuk Bayi
Ibunda, buah pisang memang sering digunakan sebagai makanan pendamping (MP) Air Susu Ibu (ASI). Namun kita tidak boleh sembarangan memberikan makan buah pisang pada bayi khususnya yang masih dibawah 6 bulan, karena bayi belum bisa mencerna pisang dengan sempurna. Sebagai solusinya adalah dengan dibuatkan bubur pisang yang halus dan lembut agar mudah dicerna oleh bayi.
Bubur Pisang Halus (Smoothies Pisang) bisa menjadi alternative sebagai makanan pendamping ASI untuk bayi yang berumur 6-9 bulan. Berikut resep membuat Bubur Pisang Halus Yang Bergizi Tinggi.
Bahan-bahan yang dibutuhkan:
• Buah Pisang (100 gram), dipotong-potong
• Yoghurt tawar (100 ml)
• 2 sendok makan air jeruk manis
• 100 ml ASIP atau 2 sendok makan susu formula
Cara membuat Bubur Pisang Halus Yang Bergizi :
Pertama: Haluskan 100 gram buah pisang yang sudah dipotong-potong bersama dengan 100 ml yoghurt tawar menggunakan blender.Kedua: Tambahkan 2 sendok makan air jeruk manis dan 100 ml ASIP atau 2 sendok makan susu formula yang sudah dicairkan.
Ketiga: Sajikan
Bahan membuat bubur pisang halus diatas untuk 2 porsi, jadi Ibunda bisa menyesuaikan bahan-bahan sesuai kebutuhan bayi Anda.