ads-unit

Resep Puding Lumut Pandan Lapis Cokelat - Menu Hari Ini

0

Puding Lumut Pandan Lapis Cokelat


resep puding lumut lapis cokelat


Bahan Untuk Pewarna

  • 8 lembar daun pandan
  • 6 lembar daun suji
  • 200 ml air

Bahan Untuk Puding Lumut

  • 1 bungkus agar-agar warna putih (bisa memakai merek apapun)
  • 170 gram gula pasir
  • 130 gram santan kental
  • 1 butir telur ayam
  • 400 ml air
  • Sejumput garam

Bahan Untuk Lapis Coklat

  • 1 bungkus nutrijell (warna coklat)
  • 120 gram gula pasir
  • 3 sdm cokelat bubuk
  • 300 ml air

Cara Membuatnya

  1. Potong-potong daun pandan dan daun suji, lalu masukkan kedalam blender. Setelah itu masukkan air dan blender hingga halus.
  2. Saring hasil blenderan dan ambil airnya saja. Setelah itu sisihkan terlebih dahulu.
  3. Masukkan telur yang sudah dikocok, dan masukkan ke dalam air pandan dengan disaring. Setelah itu aduk rata.
  4. Masukkan agar-agar, gula pasir dan sejumput garam ke dalam panci. Lalu masukkan air dan masak dengan api sedang.
  5. Tuangkan air pandan ke dalam panci, lalu aduk hingga merata.
  6. Tuangkan santan kental kedalamnya dan masak sampai mendidih dengan api kecil.
  7. Setelah matang, tuangkan kedalam wadah/cetakan setengahnya saja. Sisihkan dan diamkan selama kurang lebih 15-20 menit.
  8. Sambil menunggu pudingnya agak dingin, kita panaskan panci lagi dan masukkan nutrijell, gula pasir, cokelat bubuk dan air. Masak hingga mendidih.
  9. Setelah puding lumut sudah berkulit dan tidak cair. Tuangkan puding coklat diatas puding lumutnya.
  10. Diamkan pudingnya di suhu ruangan sampai tidak terlalu panas. Setelah itu baru dimasukkan ke dalam kulkas.

Tips Hari Ini

  • Untuk mendapatkan tekstur puding yang menggumpal seperti lumut. Masak pudingnya dengan cara diaduk perlahan secara terus menerus sampai mendidih.
  • Diamkan puding beberapa saat dalam suhu ruangan sampai tidak terlalu dingin sebelum dimasukkan ke dalam kulkas. Karena jika langsung dimasukkan ketika panas. Maka beresiko kulkas cepat rusak.
Bagaimana? Mudah bukan untuk membuatnya? tidak perlu memakai bahan-bahan yang rumit dan ribet untuk membuatnya. Dan pastinya puding lumut pandan lapis cokelat ini sangat cocok untuk dijadikan makanan penutup untuk keluarga. dan bisa juga untuk dibuat acara arisan.

Itulah menu hari ini yaitu resep puding lumut pandan lapis cokelat. Untuk ide resep lainnya anda bisa membaca resep yang lain.Terima kasih telah mampir dan selamat mencoba!

About The Author

Hello, I am an web designer/developer from Melbourne, Australia. Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium .